Isekai de Tadahitori no Mamono Tsukai, Membuat Monster Menjadi Teman


Dari sekian genre isekai, komik ini datang menawarkan cerita yang berbeda dari biasanya kami baca. Tokoh utama yang bernama Noah, memiliki kekuatan menjinakan monster menjadi temannya. 

Sebagai pemula, cerita ini merupakan yang pertama kali kami ketahui diantara sekian genre yang sama. Mungkin ada juga yang sama, tapi ini benar-benar yang baru kami tahu.

Bersama asisten

Tidak seperti cerita kebanyakan tokoh utama yang terseret ke dunia berbeda, kebanyakan kerajaan dan monster, ceritanya langsung dimulai tanpa adanya proses perpindahan.

Noah bersama asistennya yang bernama Lyr sedang berada dalam kondisi mencari sebuah buku yang sudah 5 tahun dicari. Kalau dilihat-lihat Lyr ini semacam ras Goblin atau Maid.

Kemampuan menjinakkan

Saat berusaha mencari tahu dari buku yang telah didapat, Noah mendadak diberikan kemampuan yang bernama 'Monster Tamer'. Kemampuan yang dapat menjinakkan monster setelah bisa mengalahkannya saat bertarung.

Ceritanya jadi lebih menarik ketimbang cerita isekai yang sama. Monster-monster yang ditemui mereka berdua bukan saja tidak mampu dilawan manusia biasa, namun ada juga yang berasal dari ras Naga.

Uniknya, setelah para binatang atau monster menjadi penurut atau teman, perawakan mereka ikut berubah. Yang sangar menjadi imut. Tiap monster yang belum punya nama, mereka berdua memberikannya.

Baca Isekai de Tadahitori no Mamono Tsukai

Halaman ini hanya berisi sedikit informasi tentang cerita si komik. Kalau kamu ingin baca ceritanya, silahkan berkunjung ke wesbite favortimu. Bila belum ada, bisa buka situs komikav.com. 

Klik di sini bila tidak ingin ribet mencarinya.

Artikel terkait :

Komentar