[Manhwa] Perfect Surgeon, Ketika Dokter Bekerja Sama dengan AI

[Artikel 8#, kategori Manhwa] Bagaimana rasanya ketika permasalahan dibantu oleh AI atau Artificial Intelligence atau bahasa Indonesia adalah kecerdasan buatan? Lebih baik? Memahami masalah yang seharusnya tidak bisa dimengerti? Seperti apa kisah sang dokter yang memiliki kelebihan AI pada dirinya ini?

Ini adalah komik tipe Korea (Manhwa) dengan kategori kedokteran. Apakah kamu menyukai jenis ini? Sebelumnya kami juga sudah memposting jenis yang sama dengan judul Medical Return. Hingga artikel ini dibuat, jumlah views-nya cukup tinggi.

Dokter pria

Karena halamannya masih pendek, di bawah 30 chapter, membaca komik ini tentu tidak melelahkan. Ya, meski terasa tidak puas karena terputus.

Mari berkenalan dengan karakter utamanya yang bernama Jang Hyunjoon. Dia yang belum memiliki kemampuan AI adalah seorang wakil direktur dari klinik dermatologi.

Memiliki fisik yang tampan, keahliannya dalam mengurus pasien yang berhubungan dengan kecantikan membuatnya sering dibicarakan oleh para pasien wanita tentunya.

Tinggal bersama ibunya yang sedang sakit, ia adalah pria kuat dengan tekad. Apalagi masih ada adeknya juga yang harus dijaga.

Masalah keuangan jadi topik besar di awal chapter dan juga, alasan dia memilih keluar dari rumah sakit yang seharusnya ingin diselesaikannya.

Mesin AI yang ada di dalam tubuhnya

Cerita dalam komik memang selalu lebih maju dari kehidupan nyata. Tak heran, kami menjadi tertarik untuk melihat bagaimana selanjutnya dan apa yang akan terjadi.

Chapter pertama yang lumayan panjang jalan ceritanya memang sempat diawali dengan cerita yang akan dilihat di chapter berikutnya.

Namun, masih chapter pertama, tokoh utama sudah dipertemukan dengan AI lewat temannya yang bernama Yeonwook. Seorang pengembang AI yang berhubungan dengan kedokteran juga.

AI yang bernama resmi Ronnie-1 dikenalkan kepada tokoh utama yang terkejut bahwa AI-nya bisa berbicara. 

Lalu, oleh pengembangnya, si AI disuruh menganalisa kondisi si karekter utama yang ternyata hasilnya si tokoh utama sedang memiliki perasaan sedih.

Ini yang dinanti, bagaimana akhirnya si AI menjadi bagian dari si Jang Hyunjoon. Sebuah insiden kecil terjadi yang membuat listrik di sekitar ruangan mendadak padam.

Seperti menonton film Spiderman, karena insiden yang awalnya tidak apa-apa, mendadak jadi seuatu yang luar biasa.

Pagi hari si MC (karakter utama) bangun tidur. Saat ingin mengenakan kaca mata, kacanya kabur dan tidak perlu menggunakannya hari ini sebelum pergi.

Sistem

Duh, kenapa jadi panjang sekali tulisannya. Mari kita persingkat. Jadi, si MC atau tokoh utama ini tiap mendiagnosis atau menganalisas pasien, akan muncul sebuah sistem yang hanya dia yang bisa melihat.

Seperti cerita pada komik tipe-tipe muncul sistem, si MC jadi punya kemampuan luar biasa. Dari rekomendasi pengobatan, tips, cara mengambil keputusan dan banyak lagi.

Bedanya dengan tipe komik sistem lainnya, si AI nantinya ikut belajar kepada MC yang gunanya menambah kemampuannya juga.

Gimana perasaanmu ketika ada masalah, malah terasa lebih mudah karena dibantu sistem di depan matamu. Orang-orang yang merasa si MC biasa-biasa saja, merasakan perbedaan luar biasa dan tak ada satu orang pun yang tahu.

...

Awalnya si MC jadi kaget karena AI yang temannya kenalin, malah ada dalam pikirannya. Perlahan namun pasti, harapan MC untuk melangkah lebih jauh untuk menggapai impiannya jadi lebih percaya diri karena ada AI.

Jika senggang, silahkan dibaca saja. Di website komikcast.com, Manhwa yang dirilis tahun 2022 ini dikasih nila 8.00. Sedikit lebih rendah dari Medical Return yang berada di angka 8.50.

Artikel terkait :

Komentar