I’m Really Not The Demon God’s Lackey, Manhua Terbaik?

[Artikel 11#, kategori Manhua] Hampir sebagian besar komentar di komik ini yang kami baca di situs komikcast menganggap I’m Really Not The Demon God’s Lackey merupakan komik manhua terbaik yang mereka baca. Apa pendapatmu?

Sepertinya kami juga setuju dengan pendapat mereka meski komik ini, karakter utamanya atau si MC lebih banyak bicara atau bacot ketimbang bertarung seperti manhua lainnya. Ada sisi psikologi yang dimasukkan dalam cerita. Ya, terkadang tidak nyambung juga dengan lawan bicaranya.

Transmigrasi

Istilah ini semakin sering kami baca di cerita jenis Manhua. Mirip sebenarnya dengan isekai, tapi transmigrasi tidak harus isekai. Nah, si tokoh utama dalam cerita ini, Lin Jie merupakan transmigrasi.

Di dunia barunya, ia adalah pemilik toko buku. Baginya dirinya adalah orang baik yang menganggap tempatnya adalah ladang bisnis buat pelanggan yang datang. Ia bisa meminjamkan bukunya, atau merekomendasikan yang bisa dibeli bagi pelanggan.

Terdengar normal dan biasa sampai sini. Namun sebaliknya, bagi pelanggan Lin Jie atau banyak yang memanggil tuan Lin dianggap bentuk etentitas yang paling tinggi, menakutkan, abadi, menyeramkan dan dapat memecahkan segala permasalahan.

Apalagi pelanggannya yang datang bukan sembarang orang. Mulai dari penjahat yang mengerikan, pahlawan, mutan, dan berbagai karakter yang dianggap hebat. 

Sayangnya di mata tuan Lin, seolah mereka adalah semut alias makhluk biasa saja. Hanya sedikit ngobrol lalu direkomendasikan untuk membaca buku, para pelanggan seperti menemukan kekuatan baru atau pencerahan.

Banyak bicara alias bacot

Dari sekian Manhua, cerita MC nya punya kekuatan tiada tara dan tampak biasa aja dimata dirinya sendiri memang cukup banyak. Kami biasnaya menaruh daftar cerita ini ke kategori nggak jelas tapi sangat menarik.

Tuan Lin pun demikian. Hanya saja, hingga komik ini mencapai 100 chapter, MC tidak pernah bertarung sedikit pun. Bila ada, ia seolah mengirimkan semacam bantuan tapi bukan dalam bentuk dirinya secara utuh.

Jadi kebanyakan ceritanya mendengarkan MC bicara. Nah, ini yang buat sangat menarik dan banyak komentar yang mengatakan Manhua ini yang terbaik.

Pembicaraan tuan Lin dan pelanggannya tidak sekedar asal bicara. Ada masukan yang diberikan atau ditawarkan. Sisi psikologis juga sering dibenturkan agar dapat mengangkat permasalahan si pelanggan.

Naasnya, apa yang dibicarakan MC terkadang tidak nyambung dengan permasalah si pelanggan. Semisal pelanggan mengeluh tentang kekuatannya, namun si MC berpikir ia hanya kurang giat belajar.

Anehnya, saran itu malah jadi nyambung. Seakan semua permasalahan yang dihadapi pelanggan menemukan solusinya. Ada yang terjebak dengan kekuatan karena masa lalu yang belum mengikhlaskan dirinya lepas dan banyak lagi.

Ceritanya memang jadinya sedikit berat karena harus membaca tiap kalimat. Tetap saja itu sangat menarik dan terkadang membuka pikiran positif si pembacanya.

...

Seriusnya dapat, komedinya juga dapat. Seru sekali mengikutnya dan juga, tidak akan buat bosan. Bacanya pas lagi santai saja, biar dapat feel-nya.

Tuan Lin sangat dihormati oleh berbagai karakter di sini. Bahkan, tidak boleh diganggu keberadaannya. Toko buku yang paling menakutkan apabila berniat jahat.

Artikel terkait :

Komentar